Download Tausiyah Jama'ah Haji 16 Mp3

Berlandaskan Al-Qur'an dan As-Sunnah, Memperjuangkan Syari'ah Islamiyah untuk kejayaan umat

Jumat, 16 Desember 2016

Sarapan pagi.
Argumentasi pembelaan dihadapan Allah.
أربعة بحتجون يوم القيامة:
Empat golongan yang kelak dapat berargumentasi dihari qiyamah.
1. رجل أصم لا يسمع شيئا. " رب لقد جاء الإسلام وما أسمع شيئا."
1. Orang tuli yang tidak dapat mendengar sesuatu. Ia berkata: " ya rabb, Islam telah datang sementara aku tidak mendengar apa-apa. "
2. ورجل أحمق فيقول: " رب جاء الإسلام وما أعقل شيئا وصببان يحذفونني بالبعر."
2. Orang yang dungu, lalu ia berkata: " ya Rabb, islam telah datang sedang aku tidak mengerti apa-apa. Anak-anak kecil melempariku dengan kotoran unta."
3. ورجل هرم قال: " رب لقد جاء الإسلام وما أعقل شيئا. "
3. Orang yang telah pikun. Lalu iapun berkata: " ya rabb, telah datang islam sedang aku tidak memahami apa-apa."
4. ورجل مات في فترة. فقال: " رب ما أتاني لك رسول فيأخذ مواثيقهم ليطيعنه ."
4. Dan orang yang mati dizaman fatroh ( zaman dimana terjadi kekosongan nabi dan rasul ) lalu berkata: " ya rabb, tidak ada yang datang kepadaku seorang Rasulpun lalu mengambil janji mereka untuk benar-benar mena'atinya".
Lalu Allah mengutus kepada mereka supaya *"masuklah kamu ke dalam neraka"*. Maka barangsiapa yang memasukinya, jadilah neraka itu dingin dan memberi keselamatan atasnya dan barangsiapa yang tidak mau memasukinya ia akan diseret ke dalam neraka itu.
( Hr. Ahmad, ibnu hibban dari Abu Hurairoh )
Chulashoh.
Sekalipun ada jaminan bahwa orang yang tidak mendengar, orang yang dungu, Orang yang pikun dan orang yang meninggal dunia dizaman fatroh itu neraka tidak panas dan menjadi dingin menyelamatkan, maka berusahalah menjadi orang yang;
1 'Alim, berilmu. Jika tidak maka jadilah orang yang ;
2 Tholibul ilmi, Orang yang mencari ilmu. Jika tidak, maka jadilah orang yang;
3 Mustami', orang yang mau mendengarkan ketika fatwa disampaikan. Jika tidak, maka jadilah orang yang;
4 Muhibb, orang yang Cinta kebaikan. Jika tidak, maka......

5 Jangan menjadi yang kelima yaitu membenci kebaikan. Karena tidak ada setelah Cinta kecuali benci.
Sarapan pagi.
AIR MATA MATA ITU ?? 02
Ia keluar karena sedih,
Ia keluar karena terharu
Ia keluar karena menipu.
Al qur-an menceritakan kisah sedih yang mengharukan penuh tipu muslihat.
Saudara-saudara Nabi Yusuf yang telah melakukan kejahatan;
# mendustaI Ayahandanya Ya'kup.
# melakukan kejahatan dengan membuang Yusuf, saudaranya sendiri kedalam sumur tua.
# berpura-pura sedih dan menangis saat kedatangan mereka dengan
# membawa darah kedustaan yang dilumurkan pada baju susuf.
Allah SWT berfirman:
وَجَآءُوْۤ اَبَاهُمْ عِشَآءً يَّبْكُوْنَ
"Kemudian mereka datang kepada ayah mereka pada petang hari sambil menangis."
(QS. Yusuf: Ayat 16)
Penista Agama itu telah bersandiwara dengan air mata buaya untuk mengelabuhi hakim dan umat.
Syetan-syetan mereka juga mendukung kedustaan sang buaya untuk mempengaruhi publik.

Tapi kita punya iman, punya keyakinan, punya izzah yang selalu membimbing kita ke jalan yang diridloiNya.
Sarapan pagi.
AIR MATA ITU ??.
Ia keluar karena sedih,
Ia keluar karena haru
Ia keluar karena berpura-pura.
Air mata menjadi saksi iman kita kepada Allah dan RasulNya .
Air mata menjadi saksi atas ketakutan dan kekhawatiran kita kepada Allah swt.
Air mata menjadi saksi atas kedustaan seseorang terhadap kebenaran islam dan kerasulan Muhammad saw. .
Air mata yang mengalir saat beribadah menjadikan datangnya naungan Allah kelak dihari kiyamat.
Allah SWT berfirman:
وَاِذَا سَمِعُوْا مَاۤ اُنْزِلَ اِلَى الرَّسُوْلِ تَرٰٓى اَعْيُنَهُمْ تَفِيْضُ مِنَ الدَّمْعِ مِمَّا عَرَفُوْا مِنَ الْحَـقِّ ۚ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَاۤ اٰمَنَّا فَاكْتُبْنَا مَعَ الشّٰهِدِيْنَ
"Dan apabila mereka mendengarkan apa (Al-Qur'an) yang diturunkan kepada Rasul (Muhammad), kamu lihat mata mereka mencucurkan air mata disebabkan kebenaran yang telah mereka ketahui (dari kitab-kitab mereka sendiri), seraya berkata, "Ya Tuhan, kami telah beriman, maka catatlah kami bersama orang-orang yang menjadi saksi (atas kebenaran Al-Qur'an dan kenabian Muhammad)."
(QS. Al-Ma'idah: Ayat 83)
Jangan keluarkan air mata karena dusta.
Jangan keluarkan air mata hanya karena keberhasilan yang tertunda.
Jangan keluarkan air mata hanya karena syahwat.
Berikan porsi yang seimbang.
Biarkan Ia keluar karena iman kepada Allah dan RasulNya.
Biarkan ia mengalir karena bersyukur atas nikmat Allah.
Biarkan ia mengalir karena takut kepada Allah swt.

Karena dengannya energi ilahiyah akan turun dengan rahmat dan kasih sayang Allah swt.

Kamis, 15 Desember 2016

Sarapan untuk jum'at pagi.
Mencermati nasehat para salaf.
Malik bin Dinar berkata:
1. Diantara manusia itu ada segolongan orang yang apabila bertemu dengan orang yang mengaku Sufi, mereka lalu mengikuti dan menyerupainya.
MAKA JADILAH ENGKAU ORANG YANG SUFI DIMATA ALLAH, DAN BUKAN MANUSIA.
2. Dan diantara mereka jika bertemu dengan orang-orang yang dlolim dan pemuja dunia, mereka mengambil bagian darinya.
HINDARI MEREKA, KARENA DUNIA INI BUKAN TUJUANMU, TAPI AKHIRATMU DIHADAPAN ALLAH.
3. Kalian hidup dizaman yang sulit, tidak ada yang bisa melihat kecuali orang yang memang mempunyai penglihatan.
TINGKATKAN DAN JAGA IMANMU, PENGLIHATANMU AKAN TAJAM DAN PEKA.
4. Kalian hidup dizaman yang banyak diwarnai banyak kekejian, lidah mereka mudah mengeluarkan kata-kata, mencari dunia dengan amal akhirat.
MAKA WASPADALAH.DIRI KALIAN, AGAR TIDAK TERJEBAB DALAM PERANGKAP MEREKA.

( Talbis iblis ibnu Jauxy )
Sarapan pagi.
Jangan berlebihan, secukupnya aja.
عن أبي جحيفة عن النبي صلي الله عليه وسلم قال: " أقصر من جشائك، فإن أكثر الناس شبعا في الدنيا أكثرهم جوعا في الآخرة. روا ه الحاكم
Dari Abu Juhaifah dari Nabi saw. Bersabda: " Pendekkanlah sendawamu, karena sesungguhnya orang yang paling banyak kenyangnya di dunia adalah orang yang paling banyak laparnya di akhirat".
Hr. Hakim .
Chulashoh.
1. Makan sebagai kebutuhan untuk hidup dan bukan hidup makan.
2. Rasul saw. memberikan teladan dengan membagi isi perut dengan tiga bagian:
@. 1/3 untuk udara.
@. 1/3 untik air dan

@. 1/3 untik makanan
Sarapan pagi.
ROJA' ( الرجا ) BERHARAP.
إن الذين آمنوا والذين هاجروا وجاهدوا في سبيل الله أولئك يرجون رحمة الله والله غفور رحيم. البقرة 218
" Sesungguhnya orang-orang Yang beriman, orang-orang Yang hijrah dan orang-orang Yang berjihad di Jalan Allah. Mereka itulah orang-orang Yang mengharapkan rahmat Allah. Karena Allah itu maha pemaaf dan penyayang".
( Qs. Al baqorih 218.)
BERHARAP ( ROJA') KEPADA ALLAH.
1. Harus disertai dengan sikap thaat kepada Allah dan RasulNya.
2. Harus disertai dengan pemahaman adanya sebab-akibat datangnya harapan itu.
Karena itu berharap ( raja') mesti terpenuhi unsur yang memadai, yaitu:
1. Senang terhadap apa yang diharapkan.
2. Rasa takut dan hawatir akan hilangnya sesuatu yang diharapkan.
3. Berusaha untuk mendapatkan apa yang diharapkan.
Semoga ! !

Rabu, 12 September 2012

Photo Dewan Da'wah Indonesia Di Timor - Timur

Photo Da'i - Da'i Yang Pernah Ada Di Bumi Timor Lorosa'e

Ust. Ahmad Muhtadi
Dari : ...
Tlp :...
Ust. Ahmad Zaeni
Dari : ...
Tlp :...

Ust. Fauzi Ridlwan
Dari : ...
Tlp :...
Ust. H. Hadi
Dari : ...
Tlp :...

Ust. H. Nardi
Dari : ...
Tlp :...
Ust. H. Roefi'an
Dari : ...
Tlp :...


Ust. H. Syafi'in
Dari : ...
Tlp :...
Ust. H. Junaedi
Dari : ...
Tlp :...

Ust.Mursalin
Dari : ...
Tlp :...
Ust.Yazid soleh
Dari : ...
Tlp :...

KH. Musthofa Muntasam
Dari : Lamongan
Tlp :08121604971
Ust.Aonur rofiq
Dari : ...
Tlp :...
KH. Kholik
Dari : Lamongan
Tlp :...
Ust.Sumitro M
Dari : ...
Tlp :...